Pages

Labels

KUCING RAMBUT SEDANG (MEDIUMHAIR/SEMI LONGHAIR)

1. ANGORA
Angora berasal dari Turki. Sekitar taun 1990-an, kucing angora sangat ngetop di Indonesia. Sampai-sampai semua kucing ras disebut angora. Tetapi begitu mucul kucing persia, angora agak tergeser popularitasnya. Meskipun saat ini masih ada cat lover yang tetap setia dengan angora.
Angora memiliki karakter suka bermain, lincah, cukup agresif, dan aktif bergerak. Karena hidungnya mancung, ia tak mudah kecapean. Mangkanya angora agak bandel. Angora sangat setia kepada tuannya. Sebaliknya, ia bersikap waspada, tidak ramah, dan menjaga jarak pada orang asing yang tidak dikenalnya. Nah, admin punya kucing nie. kebetulan ras Angora juga.. Ini dia fotonya



2. Birman
Nama lainnya The Sacred Cat of Burma. Ada kemiripan dengan jenis Himalayan, atau Colorpoint longhair. Yaitu ada warna utih di telapak kaki, Rambutnya halus, mirip angora. Postutr tubuhnya lebih gede dan cobby dibandingkan dengan persia.
Kucing ini pertama kali diikutkan kontes di Inggris pada tahun 1966, dan langsung meraih gelar juara.


3. Maine Coon
Ini nih sobat, kucing favorite admin,
MAINE COON
. Sosoknya sebesar macan. Bobot badannya sebesar 9 - 10 kg, bahkan ada yang mencapai 15 kg bila pertumbuhannya bagus. Ukurannya, tidak ada yang menandingi. kalau ga percaya liat aja nih sob..




Selain berbadan "raksasa", yang juga menarik dari kucing asal Amerika Utara ini adalah ekornya. Ekor sikat botolnya memang menawan. Maine Coon memiliki sifat penyayang dan bisa menjadi kawan bermain yang mengasyikkan. Meski karakternya khas dan pemalu, ia sebenarnya lebih aktif dan cepat akrab dengan kita, bahkan dengan orang asing. Juga cerdas shingga mudah diatur. Maine Coon juga tipe kucing yang care terhadap anaknya. hidung maine coon agak mancung, jadi tidak mudah pilek dan mata berair.

0 komentar:

Posting Komentar

jika postingan saya ada yang salah. tolong kritikannya ya :)